Rabu, 28 Oktober 2015
pertanyaan
Mengapa muncul aliran-aliran filsafat? Apa saja aliran filsafat Islam itu?
Jawaban
Sebab munculnya aliran-aliran filsafat adalah lantaran perbedaan pandangan para filosof terkait dengan definisi filsafat yang berbuntut pada perbedaan beberapa prinsip sehingga menyebabkan berdirinya beberapa aliran filsafat.
Secara teori, aliran-aliran filsafat dalam peradaban Islam terdiri dari dua yaitu Peripatetik (Massyâ) dan Iluminasionis (Isyrâq). Sumber dua aliran ini pada dasarnya berasal dari Yunani kuno. Aliran atau metode pemikiran Aristoteles yang merupakan metode rasional yang apik dan teratur disebut sebagai metode Peripatetik sementara metode pemikiran Plato yang merupakans sebuah metode inspirasional disebut sebagai metode Iluminasionis. Metode iluminasionis ini berakar pada peradaban Yunani yang dapat ditelusuri hingga filosof Yunani yaitu Phytagoras.
Setelah buku al-Syifâ karya Ibnu Sina dan secara umum filsafat Sinaian, salah satu literatur terpenting filsafat adalah buku al-Asfar al-Arba’ah karya Mulla Sadra. Setelah tersebarnya filsafat Mulla Sadra, kebanyakan filosof kontemporer adalah pengikut filsafat Mulla Sadra. Buku-buku yang banyak tersebar setelahnya berisikan uraian dan pemaparan yang berdasarkan pada paradigma pemikiran Sadrian dan dewasa ini aliran filsafat yang tersebar adalah aliran filsafat Hikmah Mut’aliyah (Filsafat Hikmah) Mulla Sadra.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar